Puisi-puisi Reski Kuantan [14/09-29/09/2011]

Perkabungan

Aku datang ke silam
dengan gelagat  ingatan yang nakal,
memangku perkabungan sendiri
menerka takdir yang tergugu,
berapa lagi usia,
berapa lagi episode lara.

Aku mulai lupa,
kapan terakhir kau sentuh
ceruk dadaku
dengan Asmara.

Padang; 29/09/2011


Negeri Dongeng

Sebelum tidur
ibu bercerita padaku
tentang negeri dongeng

Sebelum tertidur
aku bertanya pada ibu
apa presidennya SBY?

Padang; 24/09/2011


Tak Ada Kau

aku duduk di pinggir,
meneguk bir
menghisap rokok
sembari diketuk detik

ada ombak,
ada pasir
ada angin mendesir

tapi tak ada kau,
di sini aku piatu

Padang; 24/09/2011


Dari Tengah Biru Laut Itu

Mata yang mengantarkanku pada cakrawala
pada bidang dadu kapal kecil di kaki ombak
pada kau pasukan sepi logam yang beku

Berkali patah, berkali karam kutempuh jua padamu
bahkan jika badai peluru sejuta meriam
dadaku adalah karang


Reski Kuantan-Afrilia Utami
Padang-Jakarta; 20/09/2011


Aku Akan

Aku akan menyentuh musim matamu
kau memeluk nadiku
selalu kemudian lebih baik
seperti matahari
seperti nyanyian burung-burung di pagi hari
dan aku akan menjadi udara
menjadi air
atau menjadi apa saja
yang mampu membuatmu hidup dari hidupku

Padang; 14/09/2011

Cari

Arsip